Analisis Determinan Keberhasilan Program Gerakan Pembangunan Desa Terpadu (Gerbang Sadu) Mandara di Kecamatan Karangasem
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis
View Archive InfoField | Value | |
Title |
Analisis Determinan Keberhasilan Program Gerakan Pembangunan Desa Terpadu (Gerbang Sadu) Mandara di Kecamatan Karangasem
— |
|
Creator |
Dewi, Ni Luh Yuliani
Utama, Made Suyana |
|
Description |
Permasalahan yang dihadapi bangsa-bangsa yang membutuhkan proses penanganan yang tepat adalah kemiskinan. Sebagai bagian dari pembangunan, penanggulangan kemiskinan memerlukan kesamaan persepsi dari pihak-pihak terkait serrta membutuhkan keselarasan dalam pelaksanaannya supaya memperoleh hasil yang tepat sasaran, efektif, efisien dan berkelanjutan. Dalam berbagai program penanggulangan kemiskinan, strategi yang diterapkan menggunakan prinsip bahwa jika masyarakat miskin memiliki kesempatan dalam pengambilan keputusan secara mandiri, maka mereka akan dapat berbuat banyak hal untuk diri sendiri, keluarga serta masyarakatnya. Upaya yang sudah dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Bali dalam peningkatan kesejahteraan dan penanggulangan kemisinan melalui beberapa strategi dan kebijakan. Pemerintah Provinsi Bali telah mencanangkan Program Gerakan Pembangunan Desa Terpadu Mandara/Gerbang Sadu Mandara (GSM) sebagai tempat bagi masyarakat perdesaan secara bersama-sama membangun diri dan komunitasnya secara mandiri dan partisipatif. Program Gerbang Sadu Mandara meliputi pembangunan infrastruktur pedesaan dan pengembangan usaha ekonomi produktif di perdesaan yang merupakan salah satu program utama dalam mempercepat penanggulangan kemiskinan di Provinsi Bali. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh langsung maupun tidak langsung antara variabel Pemberdayaan, Kepemimpinan Kepala Desa, Partisipasi Masyarakat dan Keberhasilan Program Gerakan Pembangunan Desa Terpadu Mandara di Kecamatan Karangasem. Serta pengaruh moderasi variabel pendampingan pada hubungan pemberdayaan dan kepemimpinan kepala desa terhadap partisipasi masyarakat. Penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif dan persamaan struktural dengan alternatif SEM PLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Pemberdayaan dan Kepemimpinan Kepala Desa berpengaruh positif dan signifikan terhadap Sistem Partisipasi Masyarakat dengan nilai R-Square sebesar 0,795. Selain itu, variabel Pemberdayaan, Kepemimpinan Kepala Desa, Partisipasi Masyarakat juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keberhasilan Program dengan nilai R-Square sebesar 0,867. Kata kunci : Pemberdayaan, Kepemimpinan Kepala Desa, Partisipasi Masyarakat, Pendampingan dan Keberhasilan Program The problems facing nations that need the right process of handling are poverty. As part of development, poverty alleviation requires a common perception of stakeholders that they require alignment in their implementation in order to achieve targeted, effective, efficient and sustainable results. In poverty alleviation programs, strategies are applied using the principle that if poor people have an opportunity to make independent decisions, they will be able to do much for themselves, their families and communities. Efforts that have been made by the Provincial Government of Bali in improving welfare and poverty alleviation through several strategies and policies. The Provincial Government of Bali has launched the Integrated Village Development Movement Program Mandara / Gerbang Sadu Mandara (GSM) as a place for rural communities to jointly build themselves and their communities independently and participatively. The Gerbang Sadu Mandara Program covers the development of rural infrastructure and the development of productive economic enterprises in rural areas which is one of the main programs in accelerating poverty reduction in Bali Province. This study aims to analyze the direct and indirect influence between Empowerment variables, Village Leadership Leadership, Community Participation and Success of Integrated Village Development Movement Program Mandara in District Karangasem. And the influence of moderation of advisory variables on empowerment relationship and leadership of village head to community participation. This research uses descriptive analysis technique and structural equation with SEM alternative PLS. The results showed that Empowerment and Leadership of Village Head variable have positive and significant influence to Community Participation System with R-Square value of 0.795. In addition, Empowerment variables, Village Leadership, Community Participation also have a positive and significant impact on Program Success with R-Square value of 0.867. Keywords: Empowerment, Village Leadership, Community Participation, Program Assistance and success of the program |
|
Publisher |
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
|
|
Date |
2018-10-30
|
|
Type |
info:eu-repo/semantics/article
info:eu-repo/semantics/publishedVersion Peer-reviewed Article |
|
Format |
application/pdf
|
|
Identifier |
https://ojs.unud.ac.id/index.php/EEB/article/view/36650
|
|
Source |
E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana; VOLUME.07.NO.10.TAHUN 2018; 2257-2284
|
|
Language |
eng
|
|
Relation |
https://ojs.unud.ac.id/index.php/EEB/article/view/36650/26257
|
|
Rights |
Copyright (c) 2018 E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana
|
|